Iklan

Fatmawati Nurul Iffati Kembali Terpilih Menjadi Ketua PAC Fatayat NU Srumbung

9/30/2019, 10:33 WIB Last Updated 2019-10-12T15:42:33Z
Foto istimewa ketua dan anggota PAC Fatayat NU Kecamatan Srumbung

Fatmawati Nurul Iffati terpilih kembali menjadi ketua PAC Fatayat NU Kecamatan Srumbung, Kabupaten Magelang, setelah mengalahkan 4 kandidat lainnya, dalam ajang Konferensi Anak Cabang Fatayat yang berlangsung pada Ahad (29/09) kemarin.
Dalam kegiatan yang berlangsung di Gedung Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC-NU) Kecamatan Srumbung itu, dari total 13 Suara, Fatma memperoleh 7 suara, sementara, tiga kandidat lainnya masing masing Nur Hamidah  memperoleh 3 suara, Nurlia Farida 2 suara, dan Erni Kholifaturrofiah 1 suara.
“Pada registrasi awal, sejumlah 17 pimpinan ranting yang ada hadir seluruhnya, namun pada saat pemilihan, beberapa ranting sudah pulang. Sehingga saat pemungutan suara hanya 13 ranting yang mengikuti,” kata Ketua Panitia Konferensi, Nur Hamidah.
Pimpinan Sidang Pemilihan Ketua, Siti Jamiyatul Faizah,S.Pd.I menjelaskan, Sesuai tata tertib yg sudah disepakati, bahwa calon harus memenuhi syarat minimal memperoleh 4 suara, “Maka yang berhak menjadi calon hanyalah sahabat Fatmawati Nurul Iffati, dan menurut tata tertib pula, jika ada calon tunggal maka otomatis jadi,” Jelas Siti Jamiyatul Faizah.
Menurutnya, syarat sebagai ketua PAC Fatayat adalah usia maksimal 43 tahun, serta sudah mengikuti Latihan Kader Dasar (LKD). “dan Sahabat Fatma ini memenuhi semua kriterianya, maka sah,” jelas nyai Faiz panggilan akrabnya.
Siti Jamiyatul Faizah yang juga selaku Ketua I Pimpinan Cabang Fatayat NU Kabupaten Magelang, mengatakan, pada periode sebelumnya, Fatayat Kecamatan Srumbung dibawah kepemimpinan Fatmawati telah mampu menjuarai beberapa lomba ditingkat Kabupaten.
“Pada periode ini, di bawah pimpinan nyai Fatma, Fatayat Srumbung sangat luar biasa, menjuarai beberapa lomba tingkat kabupaten, bahkan PAC lain merasa iri dengan prestasi yg di raih oleh PAC Fatayat NU Kecamatan Srumbung” ungkapnya.
Selain Pimpinan Cabang dan Pimpinan Anak Cabang Fatayat NU, hadir pula dalam Konferensi itu, Muspika Srumbung, Pemerintah Desa Ngablak, Pengurus MWC NU, beserta Pengurus Lembaga dan Pengurus Banom yang ada di Kecamatan Srumbung.
Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecamatan Srumbung, H. Mahmud Rasyidi, S.Ag, M.Pd mengapresiasi kinerja Fatayat NU yang telah berjalan dengan berbagai prestasi yang ditorehkan.
“Apa yang selama ini telah berjalan dengan baik, tentu harus terus dilakukan bahkan ditingkatkan, sementara yang selama ini kurang maksimal, periode ini harus dimaksimalkan, agar Fatayat NU Srumbung semakin terlihat lagi peran dan fungsinya di tengah Masyarakat,” harapnya. (ERN)

Kontributor : Erni Kholifaturrofiah
Editor : Ahmad Muslim
Komentar

Terkini